WANABAKTI BLORA IKUTI LOMBA LINTAS ALAM JATIROGO JATIM


JATIROGO - Pada Hari Rabu, 28 Desember 2016 telah dilaksanakan oleh AMOBA "Outbond Manajement" yang bekerja sama dengan Perum Perhutani KPH Kebonharjo kegiatan LLA atau Lomba Lintas Alam Pertama Kali oleh AMOEBA.
Kegiatan tersebut adalah bagian dari Program Kerja AMOEBA dalam kegiatan mengabdi kepada Lingkungan Hidup dan Masyarakat. Saka Wanabakti Blora, mengikuti Kegiatan tersebut dan diwakili oleh 6 Tim yang dalam 1 tim berisikan 3 Peserta yang berarti ada 18 Peserta yang mengikuti Lintas Alam tersebut.
Tim Saka Wanabakti Blora melakukan Registrasi pada Hari Senin 26 Desember 2016 pada Pukul 12.30 WIB bertempat di lokasi kegiatan LLA yaitu di Ex TPK Jatirogo KPH Kebonharjo. Lalu kembali Menuju lokasi Lomba untuk menginap pada Hari Esoknya selasa 27 Desember 2016, berbekal tekad dan semangat Rimbawan, Pada Perwakilan Saka Wanabakti Hanya berbekal 1 Tenda Dome dan Perlengkapan Camping seadanya.

Tiba Pada Pukul 12.30 WIB dan mengikuti Technical Meeting pada Pukul 13.00 WIB yang dipandu oleh Kak Aris selaku Coordinator dan Panitia Kegiatan LLA 1 ini, dalam TM dijelaskan oleh Panitia bahwa Kriteria Penilaian bermacam-macam, namun diutamakan Ketepatan Waktu menuju Ke Per Posnya karena ada 5 Pos yang menjadi Checkpointnya.
Dan Setelah Istirahat Semalaman, akhirnya Hari Perlombaan dimulai, berbekal Semangat pantang mundur, Perwakilan Saka Wanabakti Blora menuju Garis Start dan menunggu dimulainya kegiatan yang dibuka oleh Mantan Waka ADM KPH Blora, Bapak Pandoyo, S.Hut yang sekarang menjabat di KPH Kebonharjo.

Lalu Perlombaanpun dimulai Rute Memutar melewati Desa, Hutan dan Jalan Raya sejauh kurang lebih 60Km harus ditempuh dengan waktu yang ditentukan oleh panitia dan Juri, Lomba Start pada Pukul 08.00 WIB dan selesai pada Pukul 13.00 WIB.
Sayangnya Perwakilan Blora belum berhasil membawa Kemenangan dalam Perlombaan Kemarin Namun walaupun begitu mereka tetap Semangat dan Siap mengikuti lomba lomba selanjutnya, Salam Rimba!!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tata Cara dan Pemakaian TKK

Arti dan Lambang Badge Bantara/Laksana dan Prinsip dasar Kepramukaan

MATERI KRIDA BINA WANA