Sosialisasi Saka Wanabakti Blora di SMK 1 Blora Berjalan Sukses


Jelang Serah Terima Jabatan atau biasa dikenal Pergantian Antar Waktu atau PAW Dewan Saka Wanabakti Blora Periode 2017/2018 ke 2018/2019 yang akan dilaksanakan sekaligus Penerimaan Anggota Baru dalam bentuk Kemah tiga hari dua malam di Wana Wisata Goa Terawang, Saka Wanabakti Blora bekerjasama dengan Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 1 Blora untuk melaksanakan Sosialisasi atau Pengenalan Saka Wanabakti Blora kepada Peserta didik mereka.


Sosialisasi ini berbentuk penjelasan singkat mengenai apa itu Saka, apa itu Wanabakti dan apa saja kegiatannya. Penjelasan singkat ini diikuti oleh seluruh Anggota Baru Ambalan Sudirman Fatmawati dan Calon Bantara Gugus Depan SMK Negeri 1 Blora yang dibagi menjadi beberapa kelompok supaya lebih mudah penyampaiannya.

Kegiatan ini bisa terlaksana dengan sukses karena bersamaan dengan latihan Rutin pada Hari Jum’at (5/10/2018) pada pukul 15.30 WIB. Pramuka sekarang sudah menjadi Ekskul Wajib bagi Murid Sekolahan, karena itu banyak peserta didik yang mengikuti Sosialisasi ini. “kami berharap banyak yang berminat untuk bergabung dengan Saka Wanabakti supaya mereka tahu bagaimana cara melestarikan hutan bukan hanya dengan tidak membuang sampah sembarangan saja namun dengan cara lain yang lebih menarik!”, tutur salah satu Dewan Saka Wanabakti Blora, Prio Tri Utomo.


Supaya para peserta tidak “sepaneng” saat penyampaian Materi Sosialisasi, Saka Wanabakti Blora menggunakan Jurus Cooling Down dengan memberikan Tepuk tepuk, dan Lagu-lagu yang menjadi ciri khas Saka Wanabakti Blora seperti “alas obong”, Mars Rimbawan, dan yang lainnya.
#SETIAPPRAMUKAADALAHKANTORBERITA

Komentar

  1. Kak usul untuk kanal ini akan lebih lengkap jika di berikan ruang download buku2 tentang saka wanabakti, Misalnya buku pedoman tentang krida2 saka wanabakti, buku2 panduan tentang saka wanabakti. Terima Kasih sebelumnya.

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tata Cara dan Pemakaian TKK

Arti dan Lambang Badge Bantara/Laksana dan Prinsip dasar Kepramukaan

MATERI KRIDA BINA WANA